Saturday 30 January 2021

Bermain dengan Ikan Koi di King Koi 98 Lombok

Kalau ditanya,"di tahun 2021 ini mau kemana saja ?". Jawabannya, "mau ajakin anak dan istri traveling dan kuliner ke tempat yang baru dan kece". Apalagi sekarang banyak destinasi baru yang bermunculan. Dari air terjun, desa wisata, pegunungan, wisata kuliner, dan masih banyak lainnya. 

Di Kota Mataram dan sekitarnya, banyak sekali tempat nongkrong berjamuran. Dalam suasana Covid-19 saat ini pun, sudah banyak yang berani buka. Keren emang, tapi tetap menerapkan protokol kesehatan. Pakai masker yang baik dan benar, cuci tangan pakai sabun sehabis menyentuh benda asing, jaga jarak dengan orang sekitar, jauhi kerumunan dan mengurangi kegiatan. Dan paling penting menyediakan handsanitizer dan thermalgun untuk mengecek suhu badan pengunjung.

Awalnya sempat bingung mau kemana dalam suasana Covid-19 ini. Mau ngajakin ke pantai, pantai ramai pengunjung. Mau ke arena permainan anak, jangan dulu deh. Ke kolam renang ngajakin anak renang saja, sangat beresiko. Ditahan-tahan dulu jalan-jalannya. Tapi namanya saya dan istri gak bisa tahan gak jalan dan makan-makan. Bahkan di rumah saja bisa boring dan stress. Kebalik memang,hahaha.  

Buka-buka instagram, ada salah satu tempat bersantai dan bermain  yang cocok buat si kecil. Keliatannya juga tempatnya gak terlalu ramai (waktu-waktu tertentu). Diskusi dengan istri di rumah, akhirnya kami sepakat untuk jalan-jalan ke tempat yang kami tuju.



Oke, akhirnya bisa ngajakin si kecil dan emaknya touring ala-ala ke salah satu tempat yg letaknya di dalam perumahan elit di Kota Mataram. Sebut saja namanya, King Koi 98. Sebuah resto & bar yang sedang menjadi buah bibir di kalangan anak muda yang suka nongki. 

Tempat ini sedang ngehits di Lombok. Foto-fotonya berjamuran di media sosial. Ini juga yang membuat saya ingin datang kesini bareng keluarga karena penasaran. Sebagus apa tempatnya, gimana pelayanannya dan fasilitas apa saja yang kita dapat. Jarak dari rumah gak terlalu jauh. Sekitar lima belas menit kita sudah sampai di King Koi 98. Untuk lebih jelasnya, nanti saya kasi alamat restonya di akhir tulisan. 

Di akhir pekan kami datang ke King Koi 98 sekitar jam sepuluh pagi. Sebelum datang kesini, sebenarnya kami ada acara ngumpul-ngumpul bareng. Berhubung yang punya acara lagi dapat musibah keluarga, akhirnya acaranya ditunda. Akhirnya kami memilih King Koi 98 untuk menemani kami seharian. Bosen juga di rumah, gak kemana-mana di akhir pekan. Setelah bersih-bersih rumah, kami berangkat. Cuaca cerah namun gak terlalu terik. Masih nyamanlah menggunakan motor dari rumah ke lokasi. 

Gak ada kemacetan yang kami lewati di dalam perjalanan. Melewati jalur pinggiran kota merupakan pilihan yang tepat. Kebetulan juga lokasi tempatnya berada di pinggiran kota, jadi bisa memangkas waktu tempuh dari rumah ke lokasi. 

Masih dalam perjalanan, kami sudah berada di daerah Selagalas, Kota Mataram. Gedung tinggi salah satu rumah sakit swasta "Rumah Sakit Harapan Keluarga" yang cukup terkenal di Kota Mataram pun sudah terlihat jelas. Tepat sebelum melewati rumah sakit, ada pintu masuk perumahan bernama Permata Kota. Lokasi restonya kita memasuki kawasan perumahan. Setelah melewati portal pos satpam, kami melihat pemandangan yang gak biasanya. Gila, rumah-rumah disini besar dan bertingkat. Namanya saja perumahan elit. Ini rumah berapa harganya ya kalau dijual ?,hahaha. 

Bertemu dengan perempatan pertama, kami berbelok ke kiri. Setelah itu belok ke kiri lagi. Jarak beberapa meter, belok ke kanan dan ikuti saja jalan besarnya. Kami sudah dekat dengan lokasi. Dari kejauhan, kami melihat bangunan dua lantai. Ada rooftopnya dan terlihat tulisan King Koi 98 di tembok pagarnya. Gak terlalu lama menemukan lokasinya meskipun sempat muter-muter dulu dan salah jalan,hahaha.



Suasana masih sepi dan hening. Hanya kami bertiga di depan restonya. Setelah memarkirkan motor di persisi di samping pintu masuk resto, kami memasuki area resto. Gak ada siapa-siapa yang kami temui. Terlihat kolam-kolam ikan Koi dan beberapa meja dan kursi yang tertata rapi. Kesan pertama, ini tempat keren banget. Sudah lama gak datang ke tempat seperti ini lagi. 

Gak lama kemudian, ada salah satu pelayan resto yang menghampiri kami. Saya pun bertanya, "apa restonya sudah buka?". Jawaban masnya, "sudah buka mas". Beruntung juga kami datang pagi, sekitar jam sepuluh pagi pengunjung hanya kami saja. Bisa dengan leluasa nih memilih tempat untuk nongkrong. Di hari Sabtu dan Minggu, resto ini buka jam delapan pagi sampai sepuluh malam. Sedangkan hari Jumat buka mulai jam dua siang sampai sepuluh malam. Senin sampai Kamis buka jam sepuluh pagi (koreksi bila keliru).






Semua lokasi tempat duduknya semi outdoor. Gak ada ruangan ber-Ac. Kami memilih meja dan kursi yang paling nyaman dan cocok buat si kecil. Letaknya ada di depan kolam renang. Ada juga ruangan tempat bermain anak-anak. Wah, Kenzi pasti suka kalau diajak main disini. Di lantai dua juga nyaman dan kece. Hanya saja, berhubung bawa anak kecil, jadi kurang aman bersantai di lantai atas. Kurang lebih tempat duduk di resto ini semuanya nyaman. 

Yang menjadi ciri khas dari tempat ini yaitu Ikan Koinya. Ikan Koi mulai dikenal dari negeri asalnya yaitu Jepang. Menurut sejarah, Ikan Koi diyakini sebagai ikan membawa keberuntungan. Siapa saja yang memelihara ikan ini, maka akan mendapat keberuntungan. Kembali lagi kepada diri kita masing-masing. Boleh percaya atau gak. Buat saya pribadi memelihara ikan Koi akan mendatangkan kebahagiaan.

Ada puluhan ikan Koi yang dipelihara sangat baik. Terlihat dari air kolamnya yang jernih dengan kedalaman sekitar dua meteran. Belum lagi ukuran Si Koinya gede-gede. Pasti kuat makan dan minum. Si Koinya lucu-lucu dan menggemaskan. Ada lagi tempat foto-foto yang kece. Berbentuk tempat duduk yang melingkar dan dikelilingi oleh kolam ikan. Ada sedikit kaca seperti akuarium mini untuk bisa melihat ikan dari balik kaca. 






Perlu diingat, jangan sembarangan beri Si Koinya makanan ya !. Apalagi beri makan pizza atau nasi goreng, No no no !. Pagi hari ikan-ikannya diberi makanan khusus ikan oleh pengelola restonya.  Selain bermain dengan ikan, kita juga bisa melihat ikan-ikannya sarapan guys. Tapi ingat jangan sampai nyemplungin diri ke dalam kolam ikannya. Nanti dikira ikan pesut, hahaha..becanda. Kalau mau renang, sudah disediakan kolam renang yang ukurannya lumayan besar. Untuk saat ini, kolam renangnya belum bisa digunakan karena pandemi Covid-19 (info dari karyawan restonya).

Buat saya sendiri, melihat ikan-ikan Koi berenang kesana-kemari, membuat hati tenang dan pikiran freesh kembali. Begitu juga dengan Kenzi dan istri tercinta, sangat senang melihat ikan. Penasaran dengan ikan-ikan sampai ingin memegang rombongan ikan Koi yang menghampiri kami. Dikira mau diberi makan kali ya, hehehe. 



Yang menarik dari resto selain ikan Koinya yaitu ada arena bermain anak-anaknya. Bagi yang membawa anak, gak perlu khawatir bila anak rewel karena bosan. Kita bisa bermain mobil-mobilan, prosotan dan lain-lain. Dijamin gak buat anak bosan dan kita bisa bersantai lebih tenang dan nyaman. Begitu juga dengan Kenzi, sangat suka bermain motor-motoran sambil jalan kesana-kemari. Hitung-hitung sambil belajar jalan. Satu hal yang paling penting lagi yaitu jangan lewatkan untuk berfoto-foto. Disini banyak sekali spot-spot foto yang bisa diposting di instagram.

Habis berkeliling melihat para ikan Koi, saatnya mencicipi makanan dan minuman yang sudah dipesan. Saya memesan satu porsi Affogato Ice dan Rice Bowl Chiken Cheese. Sedangkan istri memesan Pancake dan Vannila Milkshake Ice. Kalau Kenzi pesen apa ya ?. Berhubung belum bisa ngomong, apa yang emaknya pesen pasti dicicipi sama Kenzi juga, hehehe. Kita review satu-satu menu yang kami pesan.


Affogato Ice 25K

Menu satu ini bisa dibilan cemilan yang seger abis. Gak nyesel pilih karena rasanya enak banget. Ada dua skup ice vannilanya yang ditaruh dalam sebuah gelas kecil kemudian ditaburi cokelat cair. Kalau bahasa awamnya ini ice cream. Enak-enak dan pengen nambah lagi karena kurang banyak porsinya, hehehe. Seporsi affogato ice diberi harga 25 ribu. Standar harga resto pastinya. Bila datang kesini, rekommended buat dipesan. 



Vannila Milkshake Ice 29K

Minuman satu ini sudah jelas rasanya vannila. Sangat enak dan seger bila diminum disaat cuaca lagi panas-panasnya. Ukuran porsinya juga lumayan besar. Segelas Vannila Milkshake Ice diberi harga 29 ribu. Cukup mahal menurut saya dibandingkan di tempat lain yang pernah saya pesan. Tapi istri sangat suka, jadi gak apa-apa. 



Rice Bowl Chiken Cheese 25K

Nah ini menu yang sering saya pesan jika ada tempat yang menghidangkan rice bowl. Makanan berat tapi cara menghidangkannya yang simple yang membuat saya suka. Terdiri dari nasi putih, telur mata sapi, potongan daging ayam dan saos tomat dan cabai. Dihidangkan dalam sebuah mangkuk pelastik. Mencium aromanya saja membuat saya tambah lapar. Porsinya juga lumayan banyak. Jadi cukup mengenyangkan buat saya pribadi. Soal rasa, lumayan enak tapi kurang nendang saosnya. Satu porsi rice bowl chiken cheese seharga 25 ribu. Cukup terjangkau menurut saya. 



Pancake 28K

Menu penutup yang kami pesan yaitu pancake. Ini juga dipesan buat Kenzi. Si kecil sangat suka dengan pancake. Ukuran porsinya juga sangat besar. Terdiri dari dua pancake lengkap dengan taburan gula halus, ice cream strauberry dan madu. Manis, gurih, dan berasa adonan pancakenya. Menu ini menjadi menu favorit di King Koi 98. Bila datang kesini, menu wajib buat dipesan. Seporsi pancake diberi harga 28 ribu. Hmmmm, gimana menurut kalian dengan harga pancakenya ?. Jawab di kolom komentar. 

Over all, menghabiskan hari libur bersama keluarga di King Koi 98 menjadi pilihan yang tepat. Bukan ngendorse atau promosi, pelayanan disini sangat memuaskan. Para karyawannya sangat ramah terhadap pengunjung, waktu tunggu pesanan juga gak terlalu lama, penataan restoya juga sangat baik, kolam ikan dan kolam renangnya sangat bersih. Ada tempat bermain anak-anaknya juga yang membuat kami sekeluarga sangat senang datang kesini. 

Gak perlu jauh-jauh ke negeri Sakura, Jepang untuk melihat ikan Koi. Di Indonesia khususnya di Pulau Lombok sudah banyak tempat untuk melihat ikan Koi. Salah satunya ada di King Koi 98. Salah satu tempat bersantai, menghabiskan waktu libur kerja yang cocok buat keluarga, teman dan gebetan pastinya. 

Penulis : Lazwardy Perdana Putra

4 comments:

  1. Tempatnya nyaman banget.
    Manalagi nunggu pesanan, bisa sambil lihat2 ikan koi dulu.
    Bakal betah banget chill out di sini

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betah banget bun. Apalagi bawa anak2,dijamin lama pulang hehehe

      Delete
  2. Kalo ke Mataram boleh nih mampir sini, tempatnya nyaman dan luas, apalagi fasilitas juga lengkap, jadi penasaran nyobain pancake nya nih.

    ReplyDelete